Sabtu, 01 Agustus 2015

Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7

Mungkin bagi anda yang masih beru menggunakan windows 7 masih bingung untuk mengubah nama pemilik/ owner di windows 7. Pada artikel ini akan saya bagas mengenai Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7.Cara mengubah nama pemilik komputer bisa melalui registry editor di system propeties atau Windows Version.
Berikut ini adalah cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7:
1. Start kemudian pada kotak search ketik regedit lalu tekan enter.

Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7

2. Selanjtunya anda pilih direktori berikut:
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion

Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7

Klik Registered Organization sehingga akan tampil seperti berikut, ketik nama organisasi pada bagian Value data contohnya "Blogger".
Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7

Klik Owner sehingga akan muncul tampilan berikut, ketikkan nama baru sesuai keinginan di bagian Value data contohnya "geo".
Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7

Langkah berikutnya pada kotak search ketik winver (winver.exe).
Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7

Sehingga akan muncul tampilan nama pemilik yang baru.
Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7


Demikian yang dapat saya sampiakan pada postingan yang berjudul Cara mengganti nama pemilik komputer (owner) di windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Cara mengetahui software dan hardware yang compatible dengan Windows 7

Dalam menggunakan windows 7, terkadang ketika ingin membeli software / hardware kita bingung takutnya software atau hardware tersebut tidak compatible dengan windows 7.
Supaya anda tidak salah pilih dan menyesal ketika member hardware/ software, sebaiknya sebelum membeli hardware/ software komputer anda harus memperhatikan pada brosur penjualan komputer dan mencocokannya dengan informasi yang ada di situs Microsoft ataupun di forum-forum komputer. Berikut ini adalah cara untuk mengetahui hardware dan software komputer yang sesuai (compatible dengan windows 7) silahkan anda baca pada link berikut: 

Cara mengetahui software dan hardware yang compatible dengan Windows 7

Selain yang ada di link tersebut jika ingin melihat laptop yang direkomendasikan oleh microsoft laptop untuk keperluan sehari-hari (Everyday PC) , Gaming, Entertainment, Professional ,Connected Companion dapat dilihat berikut ini :

Everyday PC:
Dell Adamo, Dell Inspiron M101z, Dell Inspiron M101z, Toshiba Satellite C650, Acer One 721-3070, Toshiba Satellite L635-S3030, Acer Aspire AS5740-6491, Lenovo ThinkPad L512, HP Pavilion dm4t, HP Envy 14, Sony VAIO EB, Gateway NV5914u, ASUS UL80Vt-A1, ASUS U43JC Bamboo, , ASUS UX30-A1.

Gaming:
Alienware M11x, Alienware M15x, ASUS G51JX-A1, Alienware M17x , Gateway LT3119u Netbook, HP Pavilion dv-6z, HP Pavilion DV6-3153NR Notebook, iBUYPOWER Battalion Touch CZ-10, Toshiba Qosmio X505-Q898.

Entertainment:
Dell Studio 15,Dell Inspiron M501R, Dell Studio XPS 16, Dell XPS 14, ASUS UL50Vs-A1B, HP G62t, HP G42-240US, HP Pavilion dv6T Select Edition, HP Envy 17, Lenovo Y560d, Lenovo IdeaPad Y560, Acer Aspire AS7740-5691, Acer Aspire 7552, Samsung QX410, Sony VAIO EA, Sony VAIO F, Sony Vaio EC, ASUS N73JQ, Toshiba Satellite A665-3DV8.

Cara mengetahui software dan hardware yang compatible dengan Windows 7

Informasi selengkapnya dapat anda lihat disini: laptop yang compatible dengan windows 7.
Itulah yang dapat saya sampiakan mengenai cara mengetahui software dan hardware yang compatible dengan windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Cara mengetahui foto asli atau palsu/editan menggunakan system properties windows xp/windows 7

Di Internet banyak sekali beredar foto-foto palsu. Pada postingan kli ini saya akan membahas Cara mengetahui foto asli atau palsu/ editan menggunakan system properties windows xp/ windos 7.
Terdapat 3 kategori photo yang akan saya bahas diantaranya yaitu:
1. Foto asli , yaitu foto yang benar-benar hasil jepretan langsung dari kamera digital/ kamera pocket atau kamera handphone. (foto dapat langsung dideteksi menggunakan system file properties windows xp /windows 7).
2. Foto Editan merupakan Foto asli tetapi sudah di edit, yang saya maksudkan disini objek yang ada pada gambar masih asli tetapi mungkin sudah di crop /dipotong menjadi beberapa bagian sehingga ukurannya berubah dari ukuran foto aslinya.
3. Foto palsu adalah foto yang merupakan hasil manipulasi/ modifikasi dari  foto asli menggunakan software pengolah grafis seperti painshop, adobe photoshop, paintshop,corel draw dan lain-lain.
Secara umum dengan memanfaatkan system file properties windows XP/ 7 kita hanya dapat membedakan dua kategori yaitu foto asli (datanya masih lengkap), dan foto editan (karena datanya sudah tidak lengkap). Dengan foto editan tersebut dapat digunakan sebagai acuan untuk menentukan apakah foto tersebut asli atau palsu. Untuk mengetahui foto tersebut adalah foto asli yang sudah diedit atau 100% foto palsu dibutuhkan beberapa analisa visual dan analisa digital lebih lanjut menggunakan software pengolah images.
Pada postingan ini hanya diuraikan saja bagaimana cara mengetahui/mengecek foto yang mungkin beredar di internet tersebut adalah asli 100%, atau foto tersebut kemungkinan asli /kemungkinan palsu perhatikan gambar berikut.

1. Apabila anda disuguhkan foto seronok, Jangan langsung percaya dulu, yang perlu anda lakukan adalah check dulu keabsahan foto tersebut:

Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows

2. Bagi yang menggunakan Windows XP
Silahkan anda buka windows explorer, kemudian cari file foto yang akan di check keasliannya.

Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows

3. Pada kotak dialog Properties pilih tabulasi Summary kemudian Klik tombol Advanced.
Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows

4. Setelah itu akan tampil seperti berikut ini:
Tercantum atribut : Width:1600 pixels, Height: 1200 pixels, Equipment make : Nokia, Camera Model N70-1, lengkap dengan Color representation, Shutter Speed, Lens Aperture, Flash Mode, tanggal pengambilan gambar dan berbagai data atribut lainnya.
Gambar tersebut bisa dipastikan di foto menggunakan kamera Nokia N70 pada tanggal seperti yang tercantum (jika tanggalnya keliru mungkin karena jam hp saya tereset ke tanggal default) jadi dapat di simpulkan foto tersebut asli.
Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows

5. Bagi pengguna windows 7 , caranya sama seperti pada windos XP.
Buka windows explorer, kemudian klik kanan di salah satu foto yang akan di cek keaslian foto-nya.
Pada File properties, pilih tabulasi Detail, seperti pada gambar berikut ini:

Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows

Keterangan:
Foto tersebut diambil memakai kamera digital Samsung Digimax A503. Tanggal pengambilan gambar 9/10/2008. Foto tersebut dijamin 100% asli..
6. Jika pada suatu foto tersebut telah mengalami modifikasi / editan, pada sistem file properties akan tampak hasilnya seperti berikut ini:
Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows

Pada Properties foto yang sudah dimodifikasi/ diedit  hanya terdapat data Width, Height, horizontal resolution, Vertical resolution, Frame count . Foto dengan properties seperti itu perlu dicurigai 50% asli atau 50% palsu.
Dengan memanfaatkan system properties file windows XP/ 7 setidaknya kita bisa mengetahui foto yang beredar adalah 100% asli atau sudah dimodifikasi/ diedit.
Selain menggunakan system properties windows anda dapat juga menggunakan software lainnya. Salah satu software gratis yang mempunyai fungsinya hampir sama dengan system properties windows adalah JPEG SNOOP. Berikut ini adalah Link downloadnya klik disini

Sekarang sudah mengerti kan bagaimana Cara mengetahui foto asli atau palsu menggunakan system properties windows.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Selasa, 21 Juli 2015

Cara mengaktifkan aero themes di komputer yang tidak compatible dengan Aero Windows 7.

Pada postingan kali ini saya akan membagas mengenai Cara mengaktifkan aero themes di komputer yang tidak compatible dengan Aero Windows 7. Pada Windows 7 sudah dilengkapi fitur aero, fitur aero berfungsi untuk mempercantik tampilan desktop yang dilengkapi dengan bermacam-macam fitur seperti slide show wallpaper, fitur animasi, transparency serta efek dan lain-lain. Masalahnya di Windows 7 jika hardware komputer tidak memiliki spesifikasi minimum untuk mendukung fitur aero, maka komputer/ notebook secara otomatis aeronya tidak dapt aktif.
Secara otomatis Windows 7 akan mengindeks hardware yang telah terpasang di komputer setelah itu akan memberikan rating pada setiap hardware, jika ratingnya tinggi maka semakin baik pula spesifikasi komputer tersebut.
Berikut ini adalah Syarat minimal hardware yang diperlukan untuk mengaktifkan aero di Windows 7:
1. Memori minimal 1 GB.
2. VGA telah mendukung teknologi pixel shader 2.
3. Index (rating vga) minimal 3 (dapat di lihat di system properties komputer).
Jika spfesifikasi hardware tidak memenuhi standar aero maka ada sebuah software gratis yang menurut pembuatnya dapat melakukan bypass saat windows mendeteksi hardware akan mengabaikan rating vga. Sehingga fitur aero dapat ditampilkan pada Windows 7 Home, Windows 7 Professional, Ultimate dan Enterprise.
Terdapat sebuah hardware gratis Jika hardware tidak memenuhi persyaratan diatas, software tersebut dapat melakukan bypass ketika windows mendeteksi hardware akan mengabaikan rating vga. Sehingga fitur aero dapat ditampilkan di Windows 7 Home, Profesional, Ultimate dan Enterprise.
Perlu anda ketahui:
Jika spesifikasi hardware komputer anda tidak mendukung tetapi masih tetap memaksakan maka ada beberapa yang kemungkin terjadi pada komputer:
- Sering terjadi hang pada Windows dan dan lebih parahnya anda harus instal ulang.
- Dapat membuah VGA menjadi lebih cepat rusak, itu terjadi karena over loading.
Windows 7 system requirements.
Silahkan and abaca referensi berikut ini sebelum melanjutkan mengaktifkan Aero:
1. Windows Slideshow
2. Aero Windows 7 Feature
Di link tersebut tercantum tulisan seperti berikut ini :
Power User
If your graphics score isn’t at least 3.0, you can still get the full set of themes (with the Premium or Ultimate SKU) by setting a regkey. Keep in mind that there are no guarantees that they will run well!
Jika anda masih kurang percaya dengan informasi dari microsoft, terdapat beberapa cara untuk mengaktifkan Aero pada windows 7 secara paksa:
1. Pengeditan pada registry Windows (dapat dicari di google dengan link: Hack Enable Aero in Windows 7).
2. Menggunakan software gratisan (tanpa edit registry)
Untu mengaktifkan aero melalui software gratis dapat menggunakan link berikut :
Enable Aero Windows 7
Itulah Cara mengaktifkan aero themes di komputer yang tidak compatible dengan Aero Windows 7. Semoga dapat bermanfaat.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Cara menampilkan Themes Tersembunyi Windows 7

Pada windows 7 selain themes windows 7bawaan dan yang telah disediakan oleh situs microsof, Sebenarnyapada windows 7 terdapt themes tersembunyi yang dapat diaktifkan,  Themes tersembunyi tersebut terdiri dari beberapa macam diantaranya themes Australia, Canada, great berlin, United Stated, dan Za.
Berikut ini adalah cara untuk mengaktifkan Themes Tersembunyi Windows 7:
1. Pada addres bar Windows Explorer, ketikkan teks berikut ini:
%WinDir%\Globalization\MCT
Cara menampilkan Themes Tersembunyi Windows 7

2. Maka akan muncul beberapa folder themes.
Cara menampilkan Themes Tersembunyi Windows 7

3. Coba anda buka salah satu folder themes, Untuk mengaktifkannya Klik themes AU.
Cara menampilkan Themes Tersembunyi Windows 7

4. Apabila anda berhasil maka pada personalize desktop themes akan muncul themes australia.
Cara menampilkan Themes Tersembunyi Windows 7


Jika anda tertarik bisa anda coba dengan pilihan-piliah themes yang tersembunyi dengan menggunakan cara diatas.
Demikian yang dapat saya sampaikan mengenai Cara menampilkan Themes Tersembunyi windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Cara menambah virtual memori untuk meningkatkan performa windows 7

Menambah virtual memori dapat meningkatkan performa/ kinerja windows 7. Virtual memori merupakan memori tambahan yang dapat diambil dari ruang kosong (free space) pada hardisk. Windows 7 secara default menglalokasikan ruang kosong hardisk sesuai batas kebutuhan minimum windows. Namun kita dapat menambah virtual memori komputer dengan pengaturan manual. Jika memori fisik sudah terpakai penuh oleh aplikasi windows maka secara otomatis memori virtual akan dipakai oleh windows, menambah virtual memory maka dapat menghindarai pesan “low virtual memory…”.
Dibawah ini adalah langkah-langkah untuk membuat virtual memori windows 7:
1. Pada icon computer anda Klik kanan kemudian pilih Properties.

menambah virtual memori

2. Selanjutnya anda Pilih Advanced system settings.

menambah virtual memori

3. Kemudian Pilih tabulasi Advanced dan Pilih tombol Settings ..

menambah virtual memori

4. Pada kotak dialog Performance Option, di bagian virtual memory anda klik tombol Change ...

menambah virtual memori

5. Hikangkan tanda centang "automatically manage paging file size for all drives".
Pilih option Custom size.
Pada bagian initial size (MB) : 1000 (sesuaikan dengan kapasitas ruang kosong di hardisk anda).
Pada bagian maximum size (MB) : 2000 (sesuaikan dengan kapasitas ruang kosong di hardisk anda nilainya bisa lebih besar atau lebih kecil dari nilai tersebut).
Setleh itu anda Klik tombol Set.

menambah virtual memori
6. Maka akan menjadi seperti pada gambar bawah ini, setlah itu klik OK, dan Restart komputer anda.

menambah virtual memori

Settingan virtual memory ini hanya dapat bermanfaat apabila kapasitas memory telah digunakan penuh oleh aplikasi-aplikasi yang sedang berjalan di komputer, sehingga dapat mempercepat windows 7.
Itulah yang dapat saya bagiakan pada postingan ini cara menambah virtual memori untuk meningkatkan performa windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Senin, 15 Juni 2015

Menghapus file prefetch dan temporer di windows 7

Menghapus file prefetch dan temporer dapat membuat windows menjadi fresh dan menjadi enteng. Sebelmnya membahas lebih lanjut apa sih File prefetch dan temporer itu? File prefetch dan termporer adalah file-file sementara yang digunakan oleh windows ketika  menjalankan suatu aplikasi. Sebenarnya file termporer ini dibuat oleh windows secara otomatis ketika menjalankan aplikasi, seharusnya dalam kondisi normal file tersebut akan dihapus secara otomatis oleh windows ketika menutup aplikasi yang di jalankan tersebut tetapi karena terjadi kesalahan program (bug) maka file tersebut tidak terhapus oleh windows dengan sempurna. Nah Anda dapat menghapus file-file sementara tersebut secara manual.
Cara menghapus file prefetch dan temporer adalah sebagai berikut:
1. Anda Buka windows explorer.
Menghapus file prefetch dan temporer di windows 7

2. Setlah itu anda pilih direktori C:Windows\Prefetch
akan terlihat file yang saya maksudkan tersebut anda Hapus semua file tersebut.
Menghapus file prefetch dan temporer di windows 7

3. Langkah selanjutnya anda buka C:Windows\Temp
kemudian anda Hapus semua file yang ada di dalam direktori Temp tersebut.
Menghapus file prefetch dan temporer di windows 7


Dengan menghapus file prefetch dan file temporer, maka ruang kosong di dalam hardisk akan bertambah, Sehingga akan membuat kinerja windows menajdi lebih baik.
Semoga Cara menghapus file prefetch dan temporer di windows 7 ini bisa bermanfaat buat teman-teman semua.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Membersihkan registry windows menggunakan CCleaner

Software CCleaner tidak hanya digunakan untuk membersihkan file sampah windows saja tetapi juga dapat di gunakan untuk membersihkan file registry windows.
Berikut ini adalah cara untuk membersihakan file registry menggunakan CCleaner:
1. Pertama anda harus menjalankan aplikasi CCleaner
Start -> Programs -> CCleaner -> CCleaner
Membersihkan registry windows menggunakan CCleaner

2. Langkah selanjutnya anda klik tombol Registry kemudian Klik tombol Scan for Issues.
Membersihkan registry windows menggunakan CCleaner

3. Setelah itu adna Klik tombol "Fix Selected Issues"
Membersihkan registry windows menggunakan CCleaner

4. Langkah berikutnya anda Klik tombol "Fix All Selected Issues" dan tunggu sampai proses selesai.
Membersihkan registry windows menggunakan CCleaner


Demikain cara membersihkan file registry windows menggunakan CCleaner semoga dapat membantu meningkatkan kinerja komputer anda.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Membersihkan file sampah windows menggunakan CCleaner

CCleaner adalah software gratis/ freeware yang berfungsi untuk membersihakan file sampah windows. Cara penggunaan aplikasi tersebut tidaklah sulit dan hasil kerjanya cukup memuaskan. Sebelum anda menggunakan aplikasi tersebut anda harus menginstallnya ke komputer anda. Jika anda belum memiliki file installernya anda dapat mendownloadnya disini.
Berikut ini adalah cara untuk membersihkan file sampah windows menggunakan CCleaner:
1. Pertama anda Buka aplikasi CCleaner.
Caranya Start -> Programs -> CCleaner -> CCleaner.
Membersihkan file sampah windows menggunakan CCleaner

2. Langkah selanjutnya adna klik tombol Cleaner yang bergambar sapu. Setelah itu Klik tombol Analyze.
Membersihkan file sampah windows menggunakan CCleaner

3. Jika proses Analyze telah selesai selanjutnya anda klik tombol Run Cleaner.
Membersihkan file sampah windows menggunakan CCleaner

4. Selanjutnya akan muncul kesepakatan untuk menghapus file sampah secara permanen, Klik tombol OK.
Membersihkan file sampah windows menggunakan CCleaner

Itulah cara membersihkan file sampah windows menggunakan CCleanersemoga komputer anda setelah menggunakan software tersebut bersih dari file sampah.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Menggunakan disk cleanup untuk membersihkan file sampah windows 7

Windows 7 telah menyediakan aplikasi yang bernama Disk Cleanup yang berfungsi untuk membersihkan file-file temporer (file sementara) atau file sampah yang sudah tidak ada gunanya di komputer. Anda dapat memanfaatkan Disk Cleanup untuk menghapus file sampah tersebut dengan aman tanpa merusak windows 7.
Berikut ini adalah cara untuk menghapus file sampah di windows 7:
1. Klik start kemudian di kotak search ketik disk cleanup lalu tekan enter.
Menggunakan disk cleanup untuk membersihkan file sampah windows 7

2. Setelah itu pilih drive yang berisi windows 7 dan klik OK.
Menggunakan disk cleanup untuk membersihkan file sampah windows 7

3. Pada bagian Files to delete, Centang semua pilihan yang ada seperti pada gambar berikut, setelah itu Klik tombol clean up system files.
Menggunakan disk cleanup untuk membersihkan file sampah windows 7

Demikian postingan kali ini yang berjudul menggunakan disk cleanup untuk membersihkan file sampah windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Jumat, 08 Mei 2015

Menonaktifkan (disable) error reporting windows 7

Tahukah anda apa Error reporting itu? Error reporting merupakan aplikasi service yang tersedia di windows 7 yang berguna untuk mengirimkan error/ permasalahan yang dialami oleh komputer anda, langsung ke situs microsoft, tim teknis microsoft akan melakukan  menganalisa penyebab terjadinya error  berdasarkan laporan yang ada (error analysis windows) dan selanjutnya mengirimkan solusinya untuk anda.
Apabila fitur error reporting tidak begitu anda perlukan sebaiknya anda nonaktifkan saja, ini akan menghemat pemakaian memori segingga meningkatkan performa windows 7 dan menjadi lebih cepat/ enteng.
Berikut ini adalah cara untuk menonaktifkan fitur error reporting di windows 7:
1. Klik start di bagian kotak search ketik services.msc lalu tekan enter.
Menonaktifkan (disable) error reporting windows 7

2. Langkah selanjutnya Klik pada Windows error reporting.
Menonaktifkan (disable) error reporting windows 7

3. Pada pilihan Start up type, pilih Disable.
Menonaktifkan (disable) error reporting windows 7

4. Sehingga Tampilannya akan menjadi seperti berikut, danKlik OK.
Menonaktifkan (disable) error reporting windows 7

Sangat mudah kan cara menonaktifkan (disable) error reporting windows 7.

Baca selengkapnya » 0 komentar

Jumat, 10 April 2015

Menonaktifkan (disable) fax service di windows 7

Windows 7 telah menyediakan Fax services yang merupakan sebuah aplikasi services yang berfungsi menghubungkan komputer ke mesin fax. Jia anda komputer anda tidak anda hubungkan dengan mesin fax sebaiknya fitur tersebut anda nonaktifkan saja, supaya tidak menambah beban kinerja windows 7 anda. Dengan menonaktifka/ disable fax service windows akan menjadi lebih ringan dan bekerja cepat.
Berikut ini adalah cara untuk menonaktifkan (mematikan) fax service di windows 7:
1. Start pada kotak search ketik services.msc setelah itu tekan enter.
Menonaktifkan (disable) fax service di windows 7

2. Pada windows  Services , anda pilih Fax.
Menonaktifkan (disable) fax service di windows 7

3. Selanjtunya Pada bagian Startup type, pilih Disabled kemudian Klik Apply, dan OK.
Menonaktifkan (disable) fax service di windows 7

Apabila suatu saat anda ingin menghubungkan komputer dengan mesin fax maka anda harus mengaktifkan fitur fax service tersebut dengan cara-cara yang sama seperti di atas tetapi pada bagian Startup type, pilih Enabled.
Demikian yang dapat saya sampaikan pada kali ini mengenai cara menonaktifkan (disable) fax service di windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Rabu, 18 Maret 2015

Menonaktifkan (disable) telephony service di windows 7

Service Telephony adalah sebuah aplikasi services windows untuk mengatur konfigurasi windows ketika menghubungkan komputer dengan telephone.
Telephony sangat bermanfaat ketika menggunakan telephone/ ketika membuat hp menjadi modem komputer, serta berbagai aplikasi komunikasi data antara telepone dan hp.
Fitur tersebut dapat anda nonaktifkan/ disable jika anda tidak menggunakan hp sebagai modem komputer, ini mempunyai manfaat yaitu windows menjadi lebih ringan dan cepat.
Berikut ini adalah langkah-langkah menonaktifkan telephony di windows 7:
1. Start kemudian Pada kotak search ketik services.msc lalu tekan enter.
Menonaktifkan (disable) telephony service di windows 7

2. Pada window Services, kemudian Pilih Telephony.
Menonaktifkan (disable) telephony service di windows 7

3. Pada bagian Startup type pilih disabled kemudian Klik Apply, OK.
Menonaktifkan (disable) telephony service di windows 7

Apabila suatu saat anda menggunakan hp sebagai modem anda harus mengaktifkannya kembali dengan cara langkah 1 sampai 3, dan pada bagian langkah 3 di bagian Startup type pilih enabled.
Itulah yang dapat saya sampaiakan kali ini tentang Cara Menonaktifkan (disable) telephony service di windows 7.
Baca selengkapnya » 0 komentar

Kamis, 12 Februari 2015

SEJARAH MAULID NABI SAW

  • Asal muasal Maulid Nabi, yaitu berasal dari kaum bathiniyyah (kebatinan) yang memiliki dasar-dasar akidah Majusi dan Yahudi yang menghidupkan syiar-syiar kaum salib; maka di sini kita perlu mengatakan kepada orang-orang yang menilai masalah secara proporsional, logis dan obyektif:
  • “Apakah benar jika kita menjadikan orang-orang seperti itu sebagai sumber ibadah kita dan syiar agama kita?”
Sementara kita mengatakan:
  • “Sesungguhnya abad-abad awal yang diutamakan oleh Allah, tempat para panutan kita -salafuna shalih- hidup tidak ada secuilpun bagi adanya ibadah semacam ini, apakah dari ulamanya ataupun dari masyarakat awamnya. Tidakkah cukup bagi kita apa yang dahulu cukup bagi mereka, salafus shalih itu?”
  •  
  •  



Orang yang memperhatikan sejarah Nabi saw, serta sejarah para sahabat dan para tabi’in serta atba’ tabi’in bahkan hingga generasi sesudah tahun 350 H, tidak akan mendapatkan seorangpun dari umat Islam yang mengadakan mauludan atau Perayaan Maulid Nabi, atau memerintahkannya, atau bahkan membicarakannya. Imam al-Hafizh as-Sakhawi al-Syafi’i dalam fatawanya berkata: “Perayaan maulid tidak dinukil dari seorangpun dari salaf shalih di tiga zaman yang utama. Akan tetapi hal itu terjadi setelah itu.” (Mengutip dari Subulul Huda war-Rasyad (1/439), karya al-Shalihi, cetakan Kementrian Waqaf Mesir.)
Jadi pertanyaannya yang sangat mengusik adalah: Sejak kapan Perayaan Maulid ini ada? Apakah diadakan oleh para ulama, atau para raja, atau oleh para khulafa` ahlus sunnah yang dipercaya agamanya? Ataukah dari orang-orang yang menyimpang dan memusuhi sunnah? (Nashir ibn Yahya al-Hanini, dalam al-Maulid an-Nabawi, Tarikhuh, Hukmuh, Atsaruh)

Pertanyaan ini dijawab oleh para ulama Islam, diantaranya oleh Syaikhul Azhar Syaikh Athiyah Shaqr:
“Para sejarawan tidak mengetahui seorangpun yang merayakan Maulid Nabi sebelum Dinasti Fathimiyyah, sebagaimana yang dikatakan oleh Ustadz Hasan as-Sandubi.
Mereka merayakan Maulid Nabi di Mesir dengan pesta besar. Mereka membuat kue dalam jumlah besar dan membagi-bagikannya, sebagaimana yang dikatakan oleh al-Qalqasandi dalam kitabnya Shubhul A’sya.” Lalu Syaikh Athiyah mejelaskan urutan sejarah maulid sebagai berikut:
Pertama:
Di Mesir. Orang-orang Fathimiyyah merayakan berbagai macam maulid untuk ahlul bait. Yang pertama kali melakukan adalah al-Muiz lidinillah (341-365H) pada tahun 362 H. Mereka juga merayakan Maulid Isa (natalan) sebagaimana dikatakan oleh al-Maqrizi as-Syafi’i dalam kitab as-Suluk Limakrifati Dualil Muluk. Kemudian Maulid Nabi- begitu pula maulid-maulid yang lain- pada tahun 488 H karena khalifah al-Musta’li billah mengangkat al-Afdhal Syahinsyah ibn Amirul Juyusy Badr al-Jamali sebagai mentri. Ia adalah orang kuat yang tidak menentang ahlus sunnah, sebagaimana dikatakan oleh Ibnul Atsir dalam kitabnya al-Kamil: 5/302. Hal ini berlangsung hingga kementrian diganti oleh al-Makmun al-Bathaihi, lalu ia mengeluarkan instruksi untuk melepas shadaqat (zakat) pada tanggal 13 Rabiul Awal 517 H, dan pembagiannya dilaksanakan oleh Sanaul Malik. (Mei 1997, Fatawa al-Azhar: 8/255)
Sejarahwan sunni Syaikh al-Maqrizi al-Syafi’i (854 H) dalam kitab al-Khuthath (1/490 dan sesudahnya) berkata:
“Menyebut hari-hari di mana para khalifah Fathimiyyah menjadikannya sebagai hari raya dan musim perayaan, pesta besar bagi rakyat dan banyak kenikmatan di dalamnya untuk mereka.”
Lalu dia mengatakan:
“Adalah para khalifah Fathimiyyah di sepanjang tahun memiliki hari-hari raya dan hari-hari besar, yaitu: Hari Raya Tahun Baru, Hari Raya Asyura`, Hari Raya Maulid Nabi saw, Hari Raya Maulid Ali ibn Abi Thalib ra, Maulid Hasan dan Husain as, Maulid Fathimah as, Maulid Khalih al-Hadir (yang sedang berkuasa), Malam Awal Rajab, Malam Nishfu Sya’ban, Malam Ramadhan, Ghurrah (awal) Ramadhan, Simath (tengah) Ramadhan, Malam Khataman, Hari Raya Idul Fitri, Hari Raya Kurban, Hari Raya Ghadir (Khum), Kiswah as-Syita` (pakaian musim hujan), Kiswah as-Shaif (pakaian musim panas), Hari Besar Pembukaan Teluk, Hari Raya Nairuz (tahun Baru Persia), Hari Raya al-Ghuthas, Hari Raya Kelahiran, Hari Raya Khamis al-Adas (khamis al-ahd, 3 hari sebelum Paskah), dan hari-hari Rukubat.”
Sementara dalam kitab Itti’azhul Khunafa` (2/48) al-Maqrizi berkata: (pada tahun 394 H) “Pada bulan Rabiul Awal manusia dipaksa untuk menyalakan kendil-kendil (lampu) di malam hari di rumah-rumah, jalan-jalan dan gang-gang di Mesir.” Di tempat lain (3/99) ia berkata: (pada tahun 517 H)
”Dan berlakulah aturan untuk merayakan Maulid Nabi yang mulia pada bulan Rabiul Awal seperti biasa.” Untuk keterangan lebih lanjut mengenai apa yang terjadi saat perayaan Maulid Nabi dan besarnya walimah maka silakan merujuk pada al-khuthath; 1/432-433; Syubul A’sya, karya al-Qalqasandi: 3/498-499).
Setelah mengutip kutipan di atas maka Syaikh Nashir ibn Yahya al-Hanini penulis al-Maulid an-Nabawi menyimpulkan: “Dari kutipan di atas, renungkanlah bersama saya. Bagaimana Maulid Nabi dikumpulkan bersama bid’ah-bid’ah besar seperti:
a) Bid’ah Syi’ah dan ghuluw (kultus) terhadap ahlul bait yang tercetus dalam Maulid Ali, Maulid Fathimah, Maulid Hasan dan Husain.
b) Bid’ah hari besar Nairuz, hari raya Ghuthas, dan hari maulid Isa (natal), yang kesemuanya adalah hari raya Kristen. Ibnul Turkmani dalam kitabnya al-Luma’ fil Hawadits wal Bida’ (1/293-316) berkata tentang hari-hari raya milik Nashari tersebut: “Pasal, termasuk bid’ah dan kehinaan adalah apa yang dilakukan oleh kaum muslimin pada Hari Raya Nairuz milik Nasrani dan hari-hari besar mereka, yaitu ikut menambah uang belanja (lebih dari hari biasanya).” Ia berkata,
“Nafkah ini tidak akan diganti (oleh Allah) dan keburukannya akan kembali kepada orang yang mengeluarkannya, cepat atau lambat.”
Lalu dia berkata, “Di antara sedikitnya taufiq dan kebahagiaan adalah apa yang dilakukan oleh orang muslim yang buruk pada hari yang disebut dengan hari Natal (kelahiran/ maulid Isa).”
Kemudian ia mengutip ucapan ulama-lama Madzhab Hanafi bahwa siapa yang melakukan perkara-perkara di atas dan tidak bertaubat maka ia kafir seperti mereka.
Kemudia ia menyebut hari-hari raya Nasrani yang biasa diikuti oleh orang-orang Islam yang jahil. Dia menjelaskan keharamannya berdasarkan al-Quran dan Sunnah melalui kaedah-kaedah syariat. Dengan demikian, maka yang pertama kali mengadakan Maulid Nabi adalah Banu Ubaid yang dikenal dengan sebutan Fathimiyyiin.
Kedua:
Di Mesir. Ketika datang Dinasti Ayyubiyah (yang dimulai pada saat Shalahuddin al-Ayyubi menggulingkan khalifah Fathimiyyah terakhir al-Adhidh Lidinillah pada tahun 567 H/ 1171 M ) maka dibatalkanlah semua pengaruh kaum Fatimiyyin di seluruh wilayah negara Ayyubiyah, kecuali Raja Muzhaffar yang menikahi saudari Shalahuddin al-Ayyubi ini. Perayaan maulid ini kembali dihidupkan di Mesir pada masa Mamalik, pada tahun 922 H oleh khalifah Qanshuh al-Ghauri. Kemudian, tahun berikutnya 923 H ketika Orang-Orang Turki Usmani memasuki Mesir maka mereka meniadakan maulid ini. Namun setelah itu muncul kembali. Demikian yang dikatakan oleh Ibnu Iyas.
Ketiga:
Irak. Kemudian di awal abad ke-7 H perayaan maulid menjadi acara resmi di kota Arbil, melalui sultan Muzhaffaruddin Abu Said Kukburi ibn Zainuddin Ali Ibn Tubaktakin. Dia seorang Sunni (bukan Syi’ah seperti bani Ubaid Fatimiyyin). Dia membuat kubah-kubah di awal bulan Shafar, dan menghiasinya dengan seindah mungkin. Di hari itu, dimeriahkan dengan nyanyian, musik dan hiburan qarquz,  Gubernur menjadikannya sebagai hari libur nasional, agar mereka bisa menonton berbagai hiburan ini. Kubah-kubah kayu berdiri kokoh dari pintu benteng sampai pintu al-Khanqah. Setiap hari setelah shalat ashar Muzhaffaruddin turun mengunjungi setiap kubah, mendengarkan irama musik dan melihat segala yang ada di sana. Ia membuat perayaan maulid pada satu tahun pada bulan ke delapan, dan pada tahun yang lain pada bulan ke 12. Dua hari sebelum maulid ia mengeluarkan onta, sapi dan kambing. Hewan ternak itu diarak dengan jidor menuju lapangan untuk disembelih sebagai hidangan bagi masyarakat.
Sementara menurut Abu Syamah dalam kitab al-Ba’its ala Inkaril Bida’ wal-Hawadits mengatakan: Orang yang pertama melakukan hal tersebut di Mosul (Mushil) adalah syaikh Umar ibn Muhammad al-Mulla salah seorang shalih yang terkenal, maka penguasa Arbil meniru beliau.” Para sejarawan termasuk Ibnu Katsir dalam Tarikhnya menyebutkan bahwa perayaan maulid yang diadakan oleh Raja Muzhaffar ini dihadiri oleh kaum shufi, melalui acara sama’ (pembacaan qashidah dan nyanyian-nyanyian keagamaan kaum shufi) dari waktu zhuhur hingga fajar, dia sendiri ikut turun menari/ bergoyang (semacam joget-ala shufi). Dihidangkan 5000 kambing guling, 10 ribu ayam dan 100.000 zubdiyyah (semacam keju), dan 30.000 piring kue. Biaya yang dikeluarkan untuk acara ini –tiap tahunnya- sebesar 300.000 Dinar. Syaikh Umar ibn Muhammad al-Mulla yang menjadi panutan sultan Muzhaffar adalah seorang shufi yang setiap tahun mengadakan perayaan maulid dengan mengundang umara, wuzara (para mentri) dan ulama (shufi). Ibnul Hajj Abu Abdillah al-Abdari berkata, “Sesungguhnya perayaan ini tersebar di Mesir pada masanya, dan ia mencela bid’ah-bid’ah yang ada di dalamnya.” (Al-Madkhal: 2/11-12) Pada abad ke 7 kitab-kitab maulid banyak ditulis, seperti kisah ibn Dahiyyah yang meninggal di Mesir w. 633 H, Muhyiddin Ibnul Arabi yang wafat di Damaskus tahun 638 H, ibnu Thugharbek yang wafat di Mesir tahun 670 H, dan Ahmad al-’Azli bersama putranya Muhammad yang wafat tahun 677 H.
Karena banyaknya bid’ah-bid’ah yang menyertai acara maulid maka para ulama mengingkarinya, bahkan mengingkari hukum asal maulid. Di antara mereka adalah al-Fakih al-Maliki Tajuddin Umar ibn Ali al-Lakhami al-Iskandari yang dikenal dengan sebutan al-Fakihani yang wafat tahun 731 H. Dia menuliskannya dalam risalah al-Maurid fil Kalam alal Maulid. Hal ini disebutkan oleh Imam Suyuthi dalam kitabnya Husnul Maqshad.
Kemudian Syaikh Muhammad al-Fadhil ibn Asyur berkata, “Maka datanglah abad ke 9, sementara manusia berselisih antara yang membolehkan dan melarang. Imam Ibnu Hajar al-Asqalani (773-852), as-Suyuti (849-911) dan Ibnu Hajar al-Haitami (909-974) menganggap baik, dengan pengingkaran mereka terhadap bid’ah-bid’ah yang menempel pada acara maulid. Mereka menyandarkan pendapat mereka pada firman Allah yang artinya:
 “Dan ingatkanlah mereka kepada hari-hari Allah.” (QS. Ibrahim: 5)
Imam Nasai, dan Abdullah ibn Ahmad dalam Zawaid al-Musnad, serta al-Baihaqi dalam Syu’abul Iman dari Ubay ibn Ka’b, dari Nabi saw, beliau menafsiri hari-hari Allah dengan nikmat-nikmat Alah dan karunia-Nya.” (Ruhul Ma’ani, karya al-Alusi) Sedangkan kelahiran Nabi saw adalah nikmat Allah yang besar.
Saya katakan:
Betul, mengingatkan nikmat-nikmat Allah termasuk di dalamnya adalah Maulid Nabi saw melalui khutbah, ceramah, kajian, dan tulisan, bukan dengan hari raya dan perayaan atau pesta atau idul milad atau mauludan.
Penutup
Pembaca yang mulia, setelah kita mengetahui asal muasal Maulid Nabi, yaitu berasal dari kaum bathiniyyah (kebatinan) yang memiliki dasar-dasar akidah Majusi dan Yahudi yang menghidupkan syiar-syiar kaum salib; maka di sini kita perlu mengatakan kepada orang-orang yang menilai masalah secara proporsional, logis dan obyektif:
“Apakah benar jika kita menjadikan orang-orang seperti itu sebagai sumber ibadah kita dan syiar agama kita?”
Sementara kita mengatakan sekali lagi:
“Sesungguhnya abad-abad awal yang diutamakan oleh Allah, tempat para panutan kita -salafuna shalih- hidup tidak ada secuilpun bagi adanya ibadah semacam ini, apakah dari ulamanya ataupun dari masyarakat awamnya. Tidakkah cukup bagi kita apa yang dahulu cukup bagi mereka, salafus shalih itu?” [*]
Baca selengkapnya » 0 komentar

Copyright © Dandi Andri S 2010

Template By Nano Yulianto